Akibat Bermain Tak Diawasi Orang Tua, Bocah ini Berubah Jadi Venom

Apakah dia venom junior.....?

Masa anak-anak identik dengan  kebahagiaan, karena hampir setiap hari kegiatan yang dilakukan lebih banyak untuk bermain, seperti bersepeda, bermain bola bahkan sering melakukan eksplorasi diri bersama teman -teman sebayanya.
Apalagi anak diusia 3-5 tahun, diusia ini anak cenderung aktif dan pengin mencoba hal-hal yang baru, pengawasan orang tua pada anak usia aktif ini memang diperlukan. Karena ia belum begitu mengerti apa bahaya dan pengaruh yang terjadi pada diri nya saat ia sedang mengeksplorasi suatu hal yang menurut dia menarik.
Unggahan  I'm Potato diakun facebooknya ini menunjukkan bahwa anak yang lagi bermain harus selalu diawasi,  pengawasan orang tua atau orang terdekat sangatlah penting. Engga mau kan  kalo anak atau adik kalian berubah  jadi makhluk misterius seperti foto dibawah ini.
lepas dari pengawasan orang tua, anak berubah jadi makhluk hitam  via facebook
Memang belum ada keterangan jelas apa yang terjadi dengan bocah ini, tapi jika dilihat dari tekstur yang membalut sekujur tubuh bocah ini dan mengubahnya menjadi berwarna hitam, sepertinya ia abis tercebur di saluran got  saat bermain. 
Ia pun tampak menangis keras ketika berada dikamar mandi untuk dibersihkan tubuhnya,
tubunhya  dibasuh dengan air agar kotoran yang menempel hilang via facebook
Orang tuanya pun segera membasuh tubuhnya dengan air untuk membersihkan kotoran yang menempel ditubuhnya, bisa dibayangkan bau nya kotoran air got seperti apa ya....
pasrah saat dibersihkan via facebook
Bocah yang tadinya menangis ini tampak pasarah ketika ibunya mulai membasuh rambut nya dengan air dan mengeramasinya.
bocah sedang menangis via facebook
Ia kembali menangis, saat rambutnya dibilas dengan air bersih setelah keramas. kalo udah kayak gini orang tua nya sendiri yang jadi repot.
Memang bermain merupakan salah satu cara untuk menstimulasi kecerdasan anak,agar bisa mengoptimalkan berbagai jenis kemampuannya.
Dengan bermain, anak juga  bisa berlatih mengasah motorik halus dan kasarnya, mengembangkan fantasi, persepsi ruang, dan lain sebagainya
Kemampuan yang didapat dari pengalaman bermain secara alami diyakini akan memfasilitasi perkembangan berbagai jenis kecerdasan. 

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Akibat Bermain Tak Diawasi Orang Tua, Bocah ini Berubah Jadi Venom"

Post a Comment